Jumat, 12 Januari 2018

The Mountain Between Us

Entah apa yang ada di benak Any Abu-Assad selaku sutradara dan Peter Chernin selaku produser ketika memasangkan Kate Winslet dan Idris Alba sebagai pemeran utama.

sebelum saya menjawab pertanyaan itu, mungkin ada baiknya saya berikan jalan cerita dari film The Mountain Between Us.

Bercerita tentang Alex Martin (Kate Winslet), seorang photojournalist bertemu dengan dr. Ben Bass (Idris Elba) yang sama-sama terjebak di bandara karena akibat cuaca buruk, menyebabkan pesawat komersial yang mereka tumpangi tidak bisa terbang.

Alex berinisiatif mengajak Ben untuk menyewa pesawat kecil pribadi agar mereka bisa sampai ke tujuan mereka masing-masing tanpa mempedulikan cuaca buruk. Tidak disangka-sangka, pilot yang menerbangkan pesawat yang mereka tumpangi mengalami stroke pada saat menerbangi pesawat, sehingga menyebabkan pesawat itu jatuh di atas pegunungan es dan hanya mereka dan seekor anjing milik pilot yang selamat.

Cerita pun dimulai ketika mereka harus bertahan sambil menunggu berharap bantuan datang, atau terus bergerak mencari jalan keluar sendiri.

Tanpa membaca novel yg menginspirasi film ini, awalnya saya sempat berpikir ini adalah film action/drama-adventure tentang bagaimana mereka bertahan di pegunungan es, karena setengah film ini menceritakan hal tersebut, tetapi setengah film selanjutnya plot pun berubah arah menjadi romance, yang sayangnya tidak ada chemistry sedikit pun diantara mereka berdua.

Idris Elba terlihat berusaha membangun chemistry tersebut, namun sayang hal itu tidak disambut dengan performa maksimal dari Kate Winslet. Kate seolah hanya akting biasa, dibayar, lalu pulang... 

Jadi sayang sekali, nama besar kedua artis tersebut tidak bisa mengangkat film ini menjadi lebih baik.

At least, pemandangan di film ini sangat bagus...itu saja penyelamat di film ini. Semoga di film-film mendatang, semua yang teribat di film ini bisa menunjukan karya yang lebih baik

#eLmoviereview



Tidak ada komentar:

Posting Komentar